Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Daftar Aktivitas di Indorelawan

Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Daftar Aktivitas di Indorelawan

“Aku udah sering daftar jadi relawan di platform Indorelawan, tapi kok aku belum keterima juga ya? Kayaknya, sudah sesuai persyaratan deh.” Eits, jangan nyerah dulu. Coba dicek lagi profil relawan kamu! Apakah sudah sesuai dan betul?

Saat proses mendaftarkan diri jadi relawan, kamu harus mengisi formulir yang menjadi persyaratan organisasi yang tersinkronisasi melalui email. Tahapan daftar inilah biasanya yang menentukan kamu lolos atau tidak. Oleh karena itu, akan lebih baik jika didukung dengan profil akun yang jelas, agar rekruter tertarik. Tapi, ada beberapa hal yang biasanya luput diperhatikan dari para calon relawan. Apa saja sih itu?

Menggunakan email yang tidak valid atau email samaran

Perhatikan email yang digunakan untuk mengirim formulir atau mendaftar di aktivitas kerelawanan. Bukalah menu edit profil, lalu pastikan kamu menggunakan email yang valid atau menggambarkan identitas kamu (sesuai nama). Hal ini dapat membantu Rekan Organisasi (rekruter) untuk memilih relawan yang sesuai dan kamu tidak akan tertinggal update informasi setelah mendaftar, karena email kamu sudah benar.

Tidak menggunakan foto profil wajah sendiri

Berbeda dengan sosial media yang lain, platform kerelawanan sudah pasti harus menggunakan foto profil dengan wajah asli kita. Dengan menggunakan foto yang menunjukkan wajah kita, profil kamu akan lebih dipercayai oleh Rekan Organisasi untuk dipilih menjadi relawan.

Buatlah username menggunakan nama asli

Yuk sama-sama cek, username kamu sudah sesuai dengan nama asli kamu atau belum? Kalau belum, kamu bisa ubah sekarang. Username yang tidak sesuai atau bahkan menggunakan nama samaran mungkin menjadi salah satu faktor penyebab, kamu tidak dipilih untuk menjadi relawan.

Tidak melengkapi informasi tentang diri

Rekan Organisasi tentu ingin melihat profil dari calon relawan yang akan bergabung. Untuk itu, sebagai calon relawan kita juga harus melengkapi informasi tentang diri kita, seperti email, nomor telepon, domisili, agar perekrut lebih tahu siapa calon relawan yang akan bergabung.

Tidak mengunggah CV atau resume

Beberapa Rekan Organisasi memiliki syarat agar para calon relawan mengunggah CV atau resume, untuk mendukung pertimbangan apakah calon relawan cocok dengan aktivitasnya. Bagi kamu calon relawan, jangan khawatir, karena Indorelawan sudah menyediakan template CV yang bisa kamu gunakan untuk mendaftar #JadiRelawan.

Gimana? Masih ada yang perlu diperbaiki dari profil teman-teman? Yuk perbaiki sekarang dan mulai daftar #JadiRelawan dengan pilih aktivitas sosial di indorelawan.org

Penulis: Gusti Sania
Penyunting: Renita Yulistiana

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *